Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Halaman 8 Pembelajaran 1 Ciri-ciri Cicak

Berikut ini adalah soal dan kunci jawaban tema 1 kelas 3 halaman 8 pembelajaran 1. Soal dan kunci jawaban ini sebagai bahan pembelajaran mandiri, dan terkhusus untuk orangtua dalam mendampingi anaknya belajar di rumah. Dimana, orangtua bisa mengecek hasil dari pekerjaan putra/i nya khusus pada halaman 8 kelas 3 tema 1 pembelajaran 1.

Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Halaman 8 pada Pembelajaran 1 ini merupakan kelanjutan dari Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Halaman 7 yang pernah kami sajikan sebelumnya.

 

Kegiatan Bersama Orang Tua

Orang tua membantu siswa mengenalkan ciri-ciri cicak sebagai makhluk hidup.

 

Jawaban :

ciri-ciri cicak :

Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Halaman 8 Pembelajaran 1

Cicak memiliki telapak kaki dengan sistem perekat. Sistem perekat ini dibangun oleh telapak kaki yang beralur pararel. Dengan alur yang dimiliki, memungkinkan cicak dapat menempelkan kakinya di dinding dan berjalan tanpa terpeleset.

 

Ciri khusus cicak yang lain adalah kemampuan memutuskan ekornya. Hal ini dilakukan cicak untuk melindungi diri dari musuhnya. Cicak akan memutuskan ekor, kemudian ekor tersebut akan bergerak-gerak untuk mengalihkan perhatian musuh. Sementara itu, cicak dengan ekor yang putus akan leluasa untuk meloloskan diri.

 

Ciri khusus lainya pada hewan cicak adalah untuk memperoleh makanan, cicak memiliki lidah yang panjang dan lengket. Bentuk lidah ini digunakan untuk menangkap mangsa berupa serangga yang terbang.

 

Selanjutnya: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Halaman 10 Pembelajaran 2

Demikian sajian artikel Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Halaman 8 Pembelajaran 1. Semoga bermanfaat!!!

Post a Comment for "Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Halaman 8 Pembelajaran 1 Ciri-ciri Cicak"

---CARI TAHU BERITA MENARIK---